Sunday, May 15, 2016

Safety Riding Apparel (untuk berkendara sepeda motor harian)

Dalam keseharian sepeda motor merupakan alat transportasi utama bagi sebagian besar masyarakat khususnya masyarakat menengah kebawah.

Selain pengetahuan dasar cara berkendara yang baik, seorang pengendara sepeda motor harus dilengkapi perlengkapan berkendara (safety apparel) yang sesuai. Safety apparel ini sangat penting untuk meminimalisir luka atau cedera saat pengendara terlibat kecelakaan.
Safety apparel tersebut sendiri banyak jenisnya seperti untuk Balap, Touring dan Harian. 

Kali ini kita akan membahas safety apparel untuk harian.
Seperti yang diulas diatas saat ini sepeda motor merupakan moda transportasi masyarakat saat ini. Untuk berangkat bekerja, sekolah dan lain sebagainya masyarakat menggunakan sepeda motor, lalu apa saja perlengkapan seorang pengendara motor yang harus digunakan? Berikut adalah safety apparel bagi seorang pengendara sepeda motor.

Helm
Helm adalah satu perlengkapan wajib bagi seorang pengendara sepeda motor. Helm berfungsi untuk melindungi kepala saat pengendara terlibat kecelakaan dan melindungi kepala dari terpaan angin saat berkendara. Untuk jenis helm bisa dilhat pada artikel jenis-jenis helm dan fungsinya disini gunakan helm yang sesuai dengan kenyamanan pengguna dan sesuai dengan kebutuhannya.

Jaket
Jaket berfungsi melindungi pengendara dari terpaan angin dan melindungi kontak langsung tubuh pengendara ketika terlibat kecelakaan, gunakan jaket yang sesuai dengan kebutuhan dan pastikan nyaman digunakan saat berkendara. Usahakan gunakan jaket yang memiliki garis yang menyala dalam gelap seperti bahan glow in the dark

Rompi/Vest
Sama dengan jaket, rompi berfungsi untuk meredam terpaan angin saat berkendara saat ini banyak model rompi/vest bagi pengendara sepeda motor.

Celana
Usahakan saat berkendara gunakan celana panjang dan berbahan agak tebal untuk melindungi kontak langsung bagian tubuh dari angin dan saat terjadi kecelakaan

Sepatu
Bagi seorang pengendara sepeda motor sangat dilarang menggunakan alas kaki sandal. Gunakan sepatu yang minimal menutupi bagian mata kaki sepatu berfungsi melindungi bagian kaki pengendara motor

Sarung Tangan/Glove
Gunakan sarung tangan yang nyaman sesuai dengan kebutuhan berkendara. Sarung tangan berfungsi melindungi bagian tangan pengendara, usahakan gunakan sarung tangan/glove yang menutupi bagian pergelangan tangan hingga jari tangan.

Untuk keperluan berkendara yang bergantung pada situasi dan kondisi, seperti saat hujan pengendara bisa menggunakan mantel hujan/rain coat hindari penggunaan mentel hujan berbentuk ponco selain berbahaya bagi pengendara sendiri ini juga berbahaya bagi pengendara lain.

Bagi pengendara yang memiliki keringan berlebih khususnya bagian kepala dan wajah bisa menggunakan masker masker saat ini banyak rupa ada masker ninja, buff dan lain-lain gunakan masker yang nyaman dan sesuai dengam kebutuhan.

Kacamata, berfungsi melindungi bagian mata pengendara dari debu dan angin terlebih bagi pengendara yang menggunakan helm yang tidak sepenuhnya menutupi bagian wajah pengendara (no visor/half helmet)



Itulah beberapa perlengkapan bagi setiap pengendara sepeda motor. Gunakan setiap saat berkendara untuk meminimalisir hal-hal yang tidak kita inginkan. Pastikan semua perlengkapan tersebut digunakan senyaman mungkin saat berkendara.
Semoga saat perjalan kita selalu selamat hingga tempat tujuan.

1 comment:

  1. Thank you for such a fantastic blog. Where else could anyone get that kind of info written in such a perfect way. I have a presentation that I am presently working on, and I have been on the look out for such information.
    Bulwark

    ReplyDelete